The news is by your side.

Seleksi Program Beasiswa S2 dan S3 Kerjasama Uninus dan Pergunu

Seleksi Program Beasiswa S2 dan S3 Kerjasama Uninus dan Pergunu | NU Online LTN Nahdlatul Ulama Jawa Barat
Seleksi Program Beasiswa S2 dan S3 Kerjasama Uninus dan Pergunu | NU Online LTN Nahdlatul Ulama Jawa Barat

Bandung, Pergunu Online
Pimpinan Wilayah Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PW Pergunu) Jawa Barat melaksanakan seleksi beasiswa S2 dan S3 Peogram Kerjasama Universitas Islam Nusantara (Uninus) Bandung dengan PW Pergunu Jawa Barat. Seleksi dilaksanakan di Kantor Pengurus Wilayah (PWNU) Jawa Barat betempat, jalan Terusan Galunggung No. 09 Kota Bandung.

Rifa Anggyana Panitia Seleksi Program Beasiswa Kerjasama S2 dan S3 Uninus dan Pergunu menjelaskan peserta yang mengikuti seleksi berjumlah 270 orang utusan PC Pergunu Kab/Kota Se-Jawa Barat.

“Adapun jurusannya yakni S2 prodi Agama Islam, S2 prodi Manajemen Pendidikan dan S3 prodi Ilmu Pendidikan dengan kuota masing-masing 1 kelas sebanyak 35 orang” pungkasnya

H. Saepuloh Ketua PW Pergunu Jawa Barat menuturkan Beasiswa S2 dan S3 ini merupakan Kerjasama PW Pergunu Jawa Barat dengan Universitas Islam Nusantara (UNINUS) Bandung yang sudah berjalan cukup lamadan seleksi sekarang ini untuk angkatan keempat.

Lebih lanjut, H. Saepuloh menjelaskan bahwa pemberian beasiswa pascasarjana ini, diharapkan dapat meningkatkan kompetensi serta wawasan guru-guru NU di Jawa Barat.

“Guru-guru NU yang ikut program beasiswa pascasarjana ini, diharapkan bukan hanya peningkatan dalam kualifikasi akademik tetapi ada peningkatan juga dalam kompetensi akademiknya, sehingga dapat menghasilkan peserta didik yang bukan hanya pintar secara akademik tetapi mempunyai karakter yang baik” pungkasnya

“Sampai saat ini, PW Pergunu Jawa Barat sudah memfasilitasi 64 guru mendapatkan beasiswa S3 dan 271 guru mendapatkan beasiswa S2 dan 37 guru mendapatkan beasiswa S1 yang tersebut di UNINUS, UNPAS, STEIPas, dan IKHAC” tutur H. Saepuloh

Di akhir sambutannya dalam pembukaan seleksi beasiswa S2 dan S3, H. Saepuloh Ketua Pergunu Jawa Barat mengharapkan semua peserta seleksi beasiswa ini menjadi kader penggerak Pergunu di Kab/Kota nya masing-masing.

3 Comments
  1. Nela karniati says

    Pada siapa harus mendaftar beasiswa

    1. LTN NU Jabar says

      Terima kasih sudah mengunjungi website kami. Untuk berita yang ditanggapi, pendaftaran sudah ditutup dan sudah dilakukan seleksi. Untuk yang akan datang, ada baiknya Mbak Nela bergabung dengan Pergunu setempat agar mendapat informasi kegiatan maupun info beasiswa seperti ini. Demikian yang bisa kami sampaikan saat ini. Wassalamu’alaikum wr. wb.

  2. Khairil Anwar says

    Bagaimana saya sbgi ASN mau kuliah S2 Adalah yng online

Leave A Reply

Your email address will not be published.