The news is by your side.

GP Ansor, Banser, dan AMS Siap Bersinergi Tangkal Radikalisme

Pengurus Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Sumedang dan Barisan Ansor Serbaguna Nahdlatul Ulam (Banser) bertandang ke markas Angkatan Muda Siliwangi (AMS) Kabupaten Sumedang, Ahad (12/01/2020).

Rombongan Pengurus GP Ansor dan Banser langsung diterima oleh Ketua Distrik AMS Kabupaten Sumedang, Rully Krisna Prayoga, beserta para pengurus AMS yang lainnya.

Ketua GP Ansor Kabupaten Sumedang, Acep Komarudin Hidayat, mengatakan tujuan besilaturahmi dengan pengurus AMS yaitu untuk membangun sinergisitas antara GP Ansor dengan ormas yang ada di Kabupaten Sumedang, khususnya Angkat Muda Siliwangi.

Kalau ormas-ormas di Kabupaten Sumedang sudah bersinergi, harapan kedepannya ada ada kegiatan yang bisa dikerjasamakan untuk membina kepemudaan. Khususnya Kegiatan penangkalan radikalisme yang berbasis kebudayaan dan kearifan lokal Sumedang, lanjut Acep.

Sementara ketua Distrik AMS Kabupaten Sumedang, Rully Krisna Prayoga, mengatakan saat ini faham radikalisme di Kabupaten Sumedang “nyiluman”, tidak terlihat tapi nyata adanya dan sangat membahayakan.

Faham radikalisme kalau dibiarkan saja akan terus berkembang. Oleh karenanya perlu gerakan penangkalan radikalisme sebagai bentuk upaya meminimalkan dan menghanguskan perkembangan faham radikalisme tersebut. (Ayi Abdul Kohar)

Buku lain :

  • Antara Mbah Cholil Baureno dan Bojonegoro. Kontak pembelian : 0895 2851 2664 . Link resensi, klik.
  • Konspirasi Yahudi dan Rungkadnya Dinasti Ba’alwi. Kontak pembelian dan bedah buku : 0812 6143 8585. Link resensi, klik.
Leave A Reply

Your email address will not be published.