Membumikan Aswaja Via Makesta
Ketua PC IPNU Kabupaten Pangandaran Rekan Maftuh Abdurrahman juga mengutarakan bahwa ”Terselenggaranya MAKESTA ini adalah langkah IPNU (Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama) dan IPPNU (Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama) dalam membentengi para pelajar khususnya generasi muda agar tidak terkontaminasi faham – faham yang mendoktrin para generasi muda menjadi radikal, egosentris karena maraknya tayangan ceramah – ceramah online yang mendoktrin faham – faham tersebut di era pandemi ini. MAKESTA ini juga merupakan langkah optimalisasi kader pasca pademi,” pungkasnya diakhir sambutan.
MAKESTA ini diselenggarakan Sabtu sampai Senin mendatang (04-06/07/20) dengan materi – materi ke-IPNU – IPPNUan, ke-Aswajaan, ke-NUan, ke-Organisasian, Tradisi Amaliah NU, dan ke-Indonesiaan di Pondok Pesantren Riyadussalikin Kecamatan Padaherang.
(PC IPNU-IPPNU PANGANDARAN/Sandy R)
Buku lain :