The news is by your side.

Momentum 10 Muharram

Bandung, 19 Agustus 2021 – Momentum 10 Muharram diikenal dengan Idul Yatama atau Hari Raya Anak Yatim dimanfaatkan betul oleh Taman Belajar Al-Afifiyah, Kopo-Bandung. Kegiatan yang dilakukan ialah santunan anak yatim yang dipusatkan di Aula Taman Belajar Al-Afifiyah dimulai pada Rabu malam dengan agenda Pembacaan Rotib Al-Haddad, Sholawat, serta Pembacaan Surat Al-Waqiah dan dilanjut dengan Simbolis pembagian santunan kepada Anak Yatim, piatu serta Masyarakat setempat yg memerlukan.

“Alhamdulillah, acara dapat berjalan lancar, meski dalam situasi pandemi. Kami berterima kasih kepada seluruh donatur yang luar biasa. Semoga hal ini jadi ladang amal jariyah untuk kita semua,” ungkap Ketua Pelaksana, Nia Kurniawan

Nia menuturkan, santunan tersebut merupakan bentuk pembelajaran bagi para santri untuk lebih saling menyayangi serta empati terhadap warga sekitar. Teknis penggalangan dana dengan waktu 3 hari dilakukan dengan cara “Udunan” semua santri serta ada beberapa donatur yg juga menitipkan sumbangannya untuk disalurkan.

“Alhamdulillah, donasi yang terkumpul dari hasil Patungang/Udunan dalam waktu kurang lebih 3 hari oleh santri serta dari para donatur untuk disalurkan kepada 45 anak yatim, piatu, jompo serta dhuafa di seputar Kelurahan Cirangrang,” jelasnya.

Disebutkan oleh Nia, karena sedang masa pandemi maka penyerahan santunan dilakukan dengan Simbolis dan dibagikan dengan cara para santri membawa gerobak yg isi nya beras ke rumah para penerima untuk mengurangi kerumunan anak yatim,piatu serta warga, yang dihadirkan hanya perwakilan Yatim,piatu dan Dhuafa.

“Pendistribusiannya pun dibagikan dengan cara para santri mendatangi rumah2 warga yg sudah terdata dan layak mendapatkan santunan. Hal ini merupakan bagian dari menaati protokol kesehatan yang diatur pemerintah,” imbuh Nia

Selain itu Anggi Pratama ketua PAC GP Ansor Kecamatan Babakan Ciparay yg juga santri Taman Belajar Al-Afifiyah berharap, kegiatan semacam ini terus mendapat dukungan dari semua pihak. Mengingat, hal ini merupakan ikhtiar untuk membantu anak yatim, piatu serta dhuafa di masa pandemi.

“Harapan saya semoga acara ini dapat terus dilakukan serta mendapat dukungan dari semua pihak demi kesejahteraan para saudara kita yg memerlukan ukuran tangan kita” ujarnya.

Acara tersebut ditutup dengan doa serta makan bersama dengan tetap mentaati protokol kesehatan serta dilanjut keesokan harinya tepat tgl 19 Agustus/ 10 Muharram 1443 h pendistribusian Uang dan Beras kepada 45 orang Yatim, piatu, serta Dhuafa.

Buku lain :

  • Antara Mbah Cholil Baureno dan Bojonegoro. Kontak pembelian : 0895 2851 2664 . Link resensi, klik.
  • Konspirasi Yahudi dan Rungkadnya Dinasti Ba’alwi. Kontak pembelian dan bedah buku : 0812 6143 8585. Link resensi, klik.
Leave A Reply

Your email address will not be published.