The news is by your side.

Wakil Bupati Sumedang Berikan Apresiasi Kepada Santri Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah

Pada acara Tasyakur Akhirussanah yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Al-hikamussalafiyyah, Sukamantri, Tanjungkerta pada Minggu (26/06/2022) malam. Wakil Bupati Kabupaten Sumedang, H. Erwan Setiawan menghadiri dan memberi apresiasi langsung kepada Santri Pondok Pesantren Al-hikamussalafiyyah.

Di Pondok Pesantren Al-hikamussalafiyyah ini tidak hanya santri yang pandai mengaji, tapi mampu berkompetisi sampai tingkat Nasional bahkan Internasional khususnya dalam acara Musabaqoh Tilawatil Qur’an yang kemarin diadakan di Kabupaten Sumedang. Hal ini disampaikan langsung oleh Wakil Bupati Kabupaten Sumedang, H. Erwan Setiawan dalam sambutannya pada malam itu.

“Tidak hanya santri yang pandai mengaji. Di Pondok Pesantren Al-hikamussalafiyyah ini saya temui santri-santri yang hebat, yang mampu berkompetisi sampai tingkat Nasional bahkan Internasional. Khususnya dalam acara Musabaqoh Tilawatil Qur’an Provinsi Jawa Barat yang kemarin diselenggarakan di Kabupaten Sumedang”, tegasnya.

Selanjutnya, Pak Wakil Bupati juga memberikan apresiasi berupa hadiah kepada para santri yang berprestasi dalam acara Musabaqoh Tilawatil Qur’an.

“Sebagai bentuk apresiasi dan kadedeuh saya kepada santri yang berprestasi dalam ajang Musabaqoh Tilawatil Qur’an kemarin. Saya titipkan hadiah tambahan kepada Pak Kyai. Mohon nanti disampaikan Pak Kyai”, ujarnya.

H. Erwan berpesan kepada santri yang sudah berprestasi agar meningkatkan prestasinya dan juga yang belum berprestasi agar tetap semangat dan jangan putus asa. Selain itu beliau juga berpesan kepada seluruh santri untuk bisa mengimplementasikan Ilmu-ilmu yang telah didapat dalam kehidupan sehari-hari.

“Saya berpesan, untuk santri yang berprestasi. Tingkatkanlah prestasi kalian. Juga yang belum berprestasi, tetap semangat, jangan putus asa. Dan juga saya berpesan, sesuai apa yang telah diucapkan Pak Kyai tadi; implementasikan keilmuan yang telah kalian pelajari di Pondok Pesantren Al-hikamussalafiyyah di kehidupan sehari-hari”, pungkasnya.

Buku lain :

  • Antara Mbah Cholil Baureno dan Bojonegoro. Kontak pembelian : 0895 2851 2664 . Link resensi, klik.
  • Konspirasi Yahudi dan Rungkadnya Dinasti Ba’alwi. Kontak pembelian dan bedah buku : 0812 6143 8585. Link resensi, klik.
Leave A Reply

Your email address will not be published.