COVID-19 DI INDONESIA MENANTI KEAJAIBAN PLASMA TERAPI?
Paska pertemuan itu Perusahaan Biofarma, RSPAD (Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat) dan Eijkman sudah mulai melakukan pengembangan pengobatan convalescent plasma ini sebagaimana disampaikan oleh Neny Nurainy salah satu peneliti Biofarma yang ikut terlibat dalam pengembangan convalescent plasma.
Menurut Neny Nurainy, secara prinsip penyembuhan dengan metode convalescent plasma memang bisa dilakukan, karena secara alami tubuh kita akan menghasilkan antibodi setiap kali tubuh kita diserang mikro organisme, baik virus ataupun bakteri. Antibodi ini kemudian lama kelamaan mengumpul di plasma darah. Plasma yang sudah kaya akan antibodi inilah yang bisa dimanfaatkan sebagai terapi tambahan untuk pasien Covid-19 lainnya yang sudah memasuki masa kritis. Lebih lanjut sebenarnya sistem kerja convalescent plasma hampir sama dengan serum. Tubuh pasien yang menerima convalescent plasma dari donor akan dapat menetralisasi virus, sehingga virus yang berada di dalam tubuh pasien tidak bertambah banyak.
Namun terlepas dari perdebatan dan diskusi pengobatan convalescent plasma angka keseumbuhan pasien yang mendapatkan donor plasma cukup tinggi sebagaimana disampaikan oleh Prof Dr Amin Soebandrio, kepala LBM Eijkman. Menurut beliau plasma darah milik penyitas terdapat cukup antibodi yang mampu menetralisir virus dalam tubuh pasien, untuk mengukur antibodi harus dilakukan dengan cara menantang dengan virusnya langsung. Sebagaimana mafhum bahwa Covid-19 membutuhkan sel hidup sebagai inang, karenanya pemberian antibodi yang cukup kadarnya akan menghambat pertumbuhan virus di dalam sel.
Alkhasil, keajaiban dalam menghadapi setiap peristiwa selalu ada, termasuk ketika bangsa ini menghadapi pandemi Covid-19. Namun berpangku tangan sambil menunggu ‘tangan’ Tuhan menurunkan keajaiban adalah sebuah kesalahan. Diperlukan strategi besar dan usaha maksimal semua elemen bangsa untuk menghadapi pademi ini termasuk oleh para ilmuwannya. Andai penyembuhan pasien Covid-19 dengan metode convalescent plasma yang dikembangkan oleh para ilmuwan berhasil niscaya keajaiban baru akan terjadi di Indonesia; Indonesia bukan hanya mampu menekan angka kematian pasien Covid-19 dengan terapi convalescent plasma. Namun, Indonesia makin mengukuhkan diri sebagai bangsa besar dengan segudang ilmuwan-ilmuwan unggul berkaliber dunia! ***
Buku lain :