The news is by your side.

​Ciptakan Pelajar NU Militan, IPNU-IPPNU Sumedang Gelar Diklatama CBP-KPP. 


Ciptakan Pelajar NU Militan, IPNU-IPPNU Sumedang Gelar Diklatama CBP-KPP.

Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Sumedang menyelenggarakan Pendidikan dan Pelatihan Kader Pertama (Diklatama) Corp Brigade Pembangunan (CBP) dan Korp Pelajar Putri (KPP) pada Jumat-Ahad (7-9/7/2017).

Diklatama yang dihadiri oleh 50 orang dari perwakilan tiap PAC IPNU-IPPNU se-Kabupaten Sumedang ini dilaksanakan di Wanawisata Cipadayungan Desa Padasari Kecamatan Cimalaka Kabupaten Sumedang Jawa Barat.

Sekretaris Pimpinan Cabang IPNU Kabupaten Sumedang Fachrizal Fauzi mengatakan bahwa salah satu tujuan diselenggarakan diklatama ini yaitu untuk membentuk pelajar NU militan dengan karakter khas ahlussunnah waljama’ah sebagai pedoman yang dianutnya.

Selai itu kami melihat berbagai kasus saat ini yang terjadi di Indonesia dan dibeberapa negara di luar negeri mengenai radikalisme dan terorisme, perlu rasanya membentuk barisan untuk membentengi para pelajar dari berbagai macam ancaman yang akan merongrong keutuhan bangsa dan negara.

Mudah-mudaham melalui diklatama ini kami bisa berkontribusi besar dalam menghalau ancaman-ancaman yang berkaitan dengan kebangsaan tersebut. Selanjutnya kami juga akan terus bisinergi dengan beberapa instansi untuk menyelaraskan visi dan misi dalam rangka menjaga keutuhan dan kedamaian Indonesia, tutup Fachri. (Ayi Abdul Kohar)

Buku lain :

  • Antara Mbah Cholil Baureno dan Bojonegoro. Kontak pembelian : 0895 2851 2664 . Link resensi, klik.
  • Konspirasi Yahudi dan Rungkadnya Dinasti Ba’alwi. Kontak pembelian dan bedah buku : 0812 6143 8585. Link resensi, klik.
Leave A Reply

Your email address will not be published.