The news is by your side.

Masjid Al Huda Sindangsari RW. 15 Manggahang, Telah 5 Tahun Menyantuni Para Jompo

LTN NU Jawa Barat, Baleendah, 9/09/2022 – Bertempat di masjid Al Huda, DKM masjid Al Huda mengadakan pengajian dan santunan bulanan setiap Minggu keduanya.

Santunan pada para manula ini telah berjalan kurang lebih selama 5 tahun, dengan jumlah manula yang disantuninya sebanyak 50 orang, yang mendapat santunan dari pengurus DKM Al Huda.

Ustad Tata, ketua DKM Masjid Al Huda, desa Sindangsari yang berada di RW.15 kelurahan Manggahang, menyampaikan bahwa, “program santunan ini merupakan salah satu sumbangsih pengurus DKM dalam meringankan beban para manula, yang ada di wilayah RW 15.”

“Harapan dari pengurus semuanya, adalah bisa terus meningkatkan bantuan santunan tersebut, dari sebelumnya hanya beras sebanyak 3 liter, telur sebanyak 2 butir, berikut Indomie 2 bungkus, semoga kedepannya bisa ada rezeki, sehingga bisa lebih dari apa yang sekarang bisa diberikan pengurus DKM.” Demikian dari Ustad Tata selaku ketua DKM menyampaikan harapannya.

Dalam kesempatan pengajian dan santunan malam Sabtu tadi, pengajian di isi tousiah dari ustad Ali Rahman asal Ciganitri, dengan dihadiri para jamaah ibu-ibu, bapak-bapak, dan kalangan anak mudanya yang dengan serius mengikuti pengajian rutin bulanan tersebut.

“Kesinergian para pengurus dengan para masyarakat masjid, Alhamdulillah bisa terlihat dalam kaitannya dimasalah pemberian santunan rutin ini.” Menurut ustad Banyu menegaskan kiprah DKM Al Huda, yang bisa berkontribusi positif bagi kebermanfaatan masjidnya.

“Semoga diacara santunan kedepan, aparat kelurahan, bapak lurahnya,aparat kecamatan, bapak camatnya, Babinsa, Babinkamtibmas, DMI, jajaran pengurus RW, bisa hadir dalam pemberian santunan berikutnya.” Ujar Ustad Banyu berharap.

Acara pengajian ditutup dengan memberikan santunan pada para jompo dan manula, yang sudah menunggu dengan penuh kebahagiaan.

Pewarta
Bambang Melga

Buku lain :

  • Antara Mbah Cholil Baureno dan Bojonegoro. Kontak pembelian : 0895 2851 2664 . Link resensi, klik.
  • Konspirasi Yahudi dan Rungkadnya Dinasti Ba’alwi. Kontak pembelian dan bedah buku : 0812 6143 8585. Link resensi, klik.
Leave A Reply

Your email address will not be published.