The news is by your side.

Terus Berbenah, Pergunu Indramayu jalin silaturahmi dengan Pengurus anak Cabang se Kabupaten Indramayu. Terima kasih, sahabat

Pimpinan Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PERGUNU) Kabupaten Indramayu melaksanakan rapat pengurus bersama Pengurus Anak Cabang (PAC) PERGUNU Se-Kabupaten Indramayu Putaran III Se Wil Eks Kawedanan Jatibarang meliputi Kecamatan (Jatibarang, Sliyeg, Widasari, Kertasemaya, Bangodua, Tukdana, Sukagumiwang) yang bertempat di Aula Kolam Reang Tirtanadi pada Sabtu (23/2019)

Muspiah, S.Pd.I Ketua PAC Pergunu Kertasmaya  yang memandu jalannya rapat diawali dengan Pembukaan dengan bacaan Bismillah kemudian dilanjut Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Menyanyikan lagu Mars Pergunu. Hadir pada kesempatan itu para PAC Pergunu Kec. Jatibarang, Nurcahya, S.Pd.I, Kec. Sukagumiwang, Warito, S.Pd.I, Kec. Kertasmaya, Muspiah, S.Pd.I, Kec. Widasari, Hj. Marfuah, Kec. Sliyeg, Abdurrohim, S.Pd.I, Kec. Bangodua Dra. Sunarti, Kec. Tukdana, Imam Busyaeri, S.Ag dan tamu undangan lainya

Ir. H. Sarjan Rudiono, ME selaku tuan rumah dan Pemilik Kolam Renang Tirtanadi mengucapkan “Bersyukur PC Pergunu yang mempercayakan tempat kami untuk jadi tuan rumah pertemuan PAC Pergunu se Eks Kawedanan Jatibarang semoga kegiatan ini terjalin kerjasama dengan kolam renang Tirta Nadi dengan para Kepala sekolah / guru olahraga untuk memajukan anak didiknya agar bisa meraih prestasi.

Drs. H. Munaji, MA Ketua Pergunu Indramayu dalam sambutanya Pertama, pengurus cabang Pergunu Indramayu akan terus melakukan penguatan organisasi dengan melakukan rhodshow  di setiap kecamatan. Rhoadshow ini sudah memasuki putaran ke 3 mulai dari Kawedanan Indramayu, Kawedanan Karangampel dan Kawedanan Jatibarang. Ketua Pengurus Cabang (PC) Pergunu Indramayu, Drs. Munaji, MA berjanji akan terus melakukan konsolidasi organisasi dan melaksanakan program kerja, sehingga Pergunu hadir memberikan manfaat di seluruh sekolah, Pesantren, Madrasah, dan perguruan tinggi di Kabupaten Indramayu. Ucapnya.

Sementara, Burhanudin, M.Pd.I selaku Sekretaris Pergunu Indramayu menyampaikan laporanya bahwa Jumlah guru terdaftar anggota Pergunu 1200 guru, Iuran anggota Rp 1000,-/bln berlaku mulai Januari 2020, Ada simpanan Pokok Koperasi PC Pergunu 100rb/org  Berlaku mulai Januari 2020, Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Kabupaten Indramayu menjalin kerja sama dengan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Ansor Kabupaten  Indramayu. Ini sebagai bentuk pendampingan hukum terhadap tenaga pendidikan. yakni advokasi terhadap guru, jadi hal yang perlu dikawal dan dilayani dalam peningkatan kompetensi dan profesionalitas akan dikembangkan oleh PC Pergunu Indramayu.

Terobosan yang dilakukan PC Pergunu Indramayu dan PW Pergunu Jawa Barat itu, berupa melakukan jalinan kerja sama untuk memberikan bantuan pendidikan Program Pasca Sarjana, baik untuk Program Magister (S2) maupun Program Doktor (S3). ‘’Mitra’’ pertama PC Pegunu Indramayu dilakukan dengan STKIP Phadaku Segeran Indramayu, STAIS Dharma Kusuma Segeran Indramayu, STAI Bunga Bangsa Cirebon, Universitas Islam Nusantara (Uninus) Bandung dll.

Penulis: Mas Bram

Penulis
Mas Bram
Leave A Reply

Your email address will not be published.