The news is by your side.

Umat yang Dilupakan Nabi, Tapi Akhirnya Diberi Syafaat dan Masuk Surga

Umat yang Dilupakan Nabi, Tapi Akhirnya Diberi Syafaat dan Masuk Surga

Dikisahkan, seorang pemuda yang bermimpi bertemu Nabi Muhammad ﷺ. Dalam mimpinya ia melihat Rasulullah memalingkan muka darinya. Lantas sang pemuda bertanya pada Rasulullah, “Wahai Nabi, apakah engkau marah kepadaku?”

“Maaf, saya tidak mengenalimu,” jawab Nabi Muhammad dengan lembut dan santun.

“Bagaimana engkau tidak mengenaliku sedang aku adalah umatmu. Para ulama meriwayatkan bahwa engkau lebih mengenal umatmu daripada seorang ibu terhadap anaknya.”

Rasulullah menjawab, “Mereka benar, tetapi engkau tidak pernah bershalawat kepadaku. Sedang kenalku dengan umatku tergantung pada kadar shalawatnya.”

Seketika terbangunlah lelaki itu. Dan ia berjanji untuk membaca shalawat kepada Nabi setidaknya 100 kali setiap hari. Sampai suatu hari lelaki itu kembali memimpikan Baginda Nabi.

Dalam mimpinya Nabi berkata, “Sekarang aku mengenalmu. Dan kelak aku akan memberikan syafaat kepadamu.”

Lelaki tersebut telah mendapatkan buah dari pohon cinta yang ia tanam dalam hatinya serta disirami setiap hari dengan shalawat kepada Nabi.

 

Sumber : islami.co

Buku lain :

  • Antara Mbah Cholil Baureno dan Bojonegoro. Kontak pembelian : 0895 2851 2664 . Link resensi, klik.
  • Konspirasi Yahudi dan Rungkadnya Dinasti Ba’alwi. Kontak pembelian dan bedah buku : 0812 6143 8585. Link resensi, klik.
Leave A Reply

Your email address will not be published.