BERSAMA IPNU, KANWIL KEMENAG PROVINSI JAWABARAT SIAP BENTUK TIM MODERASI DIKALANGAN MILENIAL

Kepala Kantor Wilayah (KANWIL) Kementrian Agama (KEMENAG) Provinsi Jawa Barat Drs. H. Ajam Mustajam, M.Si. Siap menfasilitasi dan Siap Membentuk TIM moderasi Dikalangan Milenial Provinsi Jawa Barat.
Hal itu disampaikan Ajam Mustajam di KANWIL KEMENAG Provinsi Jawa Barat yang berlokasi di Kota Bandung, Jawa Barat pada Senin (16/01/23)
“Hari ini, Kita Ketahui Bersama bahwa Pelajar dan Millenial sangat berperan Penting dalam Setiap Sektor, maka dari itu Saya menyambut Baik i’tikad dan sprit baik IPNU Provinsi Jawa Barat yang dinahkodai oleh Ahmad Regi Maulana yang senantiasa selalu Vokal dalam Menggaungkan Moderasi Beragama di Kalangan Milenial agar tercipta kehidupan yang harmonis, damai dan rukun,” ujar Ajam.
Ajam menjelaskan, Program ini sejalan dengan Program KANWIL Kemenag Provinsi Jawa Barat, maka dari itu kanwil kemenag siap mendukung, Menfasilitasi dan Membentuk Tim moderasi dikalangan Milenial Bersama seluruh element yang ada di provinsi Jawa Barat salahsatunya IPNU
Ketua IPNU Provinsi Jawa Barat Ahmad Regi Juga menerangkan bahwa Posisi IPNU sebagai Organisasi Pelajar Terbesar di Dunia yang selalu Konsen dan Komitmen Mengawal pentingnya moderasi beragama dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia, dimana terdapat beragam masyarakat dengan latar belakang agama, sosial dan budaya yang berbeda-beda.
“Moderasi beragama merupakan konsepsi yang dapat membangun sikap toleran dan rukun guna memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” tuturnya.
Lebih jauh, Ahmad Regi Maulana menguraikan tentang beberapa langkah strategis yang perlu dilakukan guna menciptakan keberagaman yang inklusif.
Langkah tersebut di antaranya dengan memasukan muatan moderasi beragama dalam kurikulum pendidikan, mengembangkan wawasan multikultural dan multireligius di kalangan masyarakat (pendekatan bottom-up), mengitensifkan dialog antaraumat beragama berbasis komunitas (community-based), dan melibatkan seluruh masyarakat untuk menyelenggarakan kegiatan sosial-ekonomi lintas budaya dan agama khususnya di kalangan generasi muda/millenial.
Hal ini termuat dalam Rencana Strategis (RENSTRA) IPNU Provinsi Jawa Barat 2021-2024 dimana IPNU Jawa Barat Memperkuat Kembali Langkah Strategis guna Terciptanya Moderasi Beragama di Setiap Kabupaten dan Kota se-Provinsi Jawa Barat.
Langkah Strategis IPNU Provinsi Jawa Barat ini disambut baik oleh Kepala Kantor Wilayah Kementrian Agama (KEMENAG) Provinsi Jawa Barat Ajam Mustajam, dan Kemenag Provinsi Jawa Barat sudah berkomitmen untuk Bekerjasama dengan IPNU Provinsi Jawa Barat, untuk mengkampanyekan Gerakan Milenial Pelopor Moderasi Beragama.