The news is by your side.

Cowo Posesif

Cowo Posesif | NU Online LTN Nahdlatul Ulama Jawa Barat

Assalamu’alaikum…
Maaf, Pak.. Ijin mau curhat boleh? Nama saya L, tinggal di Jakarta, umur 24 tahun. Saya lagi galau nih, Pak.. Saya punya pacar, umurnya kurang lebih 25 tahun. Dia dulunya pemakai narkoba. Tapi sekarang udah brenti, Pak. Yang bikin galau ini, dia posesif banget ama saya. Hampir tiap hari dia dateng ke rumah. Saya dipantau 24 jam, ga boleh boncengan apalagi pergi sama cowo lain. Naik ojek aja saya ga boleh, Pak. Karena drivernya kan cowo, jadi saya ga diijinin. Udah gitu, dia bakal marah besar kalau saya ketahuan WA an atau telpon cowo lain. Walaupun urusan kecil. Pernah HP saya dibanting, Pak. Gara-gara dia liat di HP saya, saya komunikasi sama cowo lain. Keluarga saya sebenernya ga setuju, terutama ibu saya. Saya bingung, Pak. Mau lepas dari dia, tapi saya sayang. Karena saya merasa dilindungi dan diperhatiin sama dia. Kejadian terakhir, dalam minggu ini pacar saya ini ga sengaja liat saya dan sepupu laki-laki saya di kondangan teman. Saya dan sepupu foto bareng pengantin. Pas pacar saya tahu, pulang kondangan sepupu saya digebukin sama pacar saya. Campur aduk deh perasaannya. Antara takut, sedih, dsb. Gimana ya, Pak? Apa yang harus saya lakuin? Terima kasih banyak, Pak. Maaf, bahasanya belepotan..
Wassalamu’alaikum
L


Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Saudari L, yang baik.. Terima kasih sudah bersedia curhat dengan saya. Curhatan saudari enak dibaca, mengalir dan natural. Mengenai kondisi yang Anda hadapi, tentu sangat membuat Anda bimbang ya? Suatu kondisi yang tidak mudah dilalui. Namun demikian, setiap masalah pasti ada jalan keluarnya, karena Allah menciptakan masalah itu satu paket dengan solusinya dan Allah ketika memberikan masalah, itu sesuai dengan kadar kemampuan hambaNya. Jadi yakinlah seberat apapun masalahnya, Insya Allah Anda kuat dan akan menemukan solusinya.

Ketika kita bingung, dianjurkan bagi seorang muslim untuk berdoa melalui sholat istikharah. Saran saya, lakukanlah sholat istikharah. Jangan berhenti, hingga Allah memberi jawaban. Jawaban dari Allah bisa berupa muncul insight/pencerahan dalam menemukan solusi, atau bisa berupa keyakinan kuat untuk menentukan pilihan. Mudah-mudahan akan ada jawabannya.

Anda juga cerita, bahwa hubungan Anda dengan pacar Anda ini tidak direstui Ibu. Harap untuk diingat, bahwa ridha Allah tergantung kepada ridha orang tua. Jika orang tua ridha maka Allah ridha, demikian sebaliknya. Ibu Anda tentu punya pertimbangan tersendiri sehingga tidak merestui hubungan Anda dengan pacar. Jika menurut Anda, alasan ibu, masuk akal dan sesuai agama, maka Anda wajib mengikutinya. Karena anak yang melawan perintah orang tuanya selama sejalan dengan agama, hukumnya dosa. Di sini Anda diuji, seberapa besar kepatuhan Anda terhadap ibu yang melahirkan Anda .

Selain itu, Anda perlu terbuka kepada keluarga besar Anda tentang situasi yg sebenernya, sehingga Anda akan mendapat perlindungan dari keluarga, jika pacar Anda berbuat hal-hal yang tidak diinginkan.

Terakhir, Anda perlu memikirkan dengan jernih, sekarang saja pacar Anda sudah sedemikian protektifnya dan bahkan bertindak di luar kendali. Bagaimana seandainya kelak menjadi suami Anda? Sering-seringlah memikirkan hal ini. Mudah-mudahan Anda akan menemukan jalan keluar yang terbaik…

Mungkin itu yang bisa saya sampaikan Mba.. Mudah-mudahan membantu dan bermanfaat…

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Salam hormat

Muhammad Fakhrurrozi

Leave A Reply

Your email address will not be published.