Istighotsah Mengawali Raker LTM NU Kabupaten Bogor Dihadiri Rois Syuriah
Pengurus Cabang Lembaga Ta’mir Masjid (PC LTM) Nahdlatul Ulama Kabupaten Bogor mengadakan rapat kerja melibatkan seluruh pengurus dan ketua LTM tingkat kecamatan pada, Jumat (2/10). Bertempat di wisma tugu Kementerian Agama, Cisarua Kabupaten Bogor.
Acara dimulai sejak pagi pukul 09.00 wib diawali dengan doa bersama, Dzikir, Tahlil dan Istighotsah, langsung dipimpin oleh KH. Maryudi yang merupakan wakil ketua LTM NU Kabupaten Bogor.
Hal ini dimaksudkan untuk menambah nilai ibadah dan agar kegiatan raker LTM NU semakin berarti. Tidak hanya itu, bahkan lagu Yalal Wathan juga dikumandangkan di setiap raker, biar membumi seiring perkembangan kegiatan LTM NU itu sendiri.
Hadir dalam pembukaan secara resmi dengan simbolis mengetuk palu, oleh Rois Syuriyah PCNU Kabupaten Bogor, KH. Bundari Abas. Yang sebelumnya beliau memberi sambutan dengan nasihat-nasihat kepada para pengurus mengenai hikmah dan manfaat dalam mengelola masjid.
Acara pembukaan diikuti oleh 40 ketua LTM NU tingkat kecamatan se-kabupaten Bogor dan pengurus aktif Lembaga Ta’mir Masjid Nahdlatul Ulama Kabupaten Bogor, ketua, sekretaris, bendahara dan para Kordinator.