The news is by your side.

Klarifikasi, PBNU Pastikan Tidak Memproduksi Video Ucapan Selamat Paskah

“Ada beberapa teman, terutama di lingkungan NU yang bertanya kepada saya apakah betul yang dibacakan oleh santri dari Bogor di bawah ini benar puisi saya. Ya benar. Puisi Paskah ini saya tulis sekitar tujuh tahunan lalu, dan selalu beredar setiap perayaan Paskah,” kata Gus Ulil pada akun twitter pribadinya. 

Video ini sempat dikabarkan tayang di TVRI pada tanggal 13 April 2020. Tetapi pihak TVRI membantah kabar tersebut. Tim Pemeriksa TVRI sudah melakukan pengecekan ulang dan tidak menemukan video yang dimaksud dalam tayangan mimbar agama Katolik di TVRI tanggal 13 April 2020.

“Hal ini juga sudah dikonfirmasi oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Menurut laporan tim pemantau KPI, tegas dinyatakan bahwa video tersebut tidak tayang di TVRI. Sehingga menurut KPI, sudah klir bahwa informasi tersebut adalah hoaks atau tidak benar,” kata Plt Direktur Utama LPP TVRI Supriyono dalam rilisnya.

Pewarta : Abdul Rahman Ahdori 

Editor : Alhafiz Kurniawan

Buku lain :

  • Antara Mbah Cholil Baureno dan Bojonegoro. Kontak pembelian : 0895 2851 2664 . Link resensi, klik.
  • Konspirasi Yahudi dan Rungkadnya Dinasti Ba’alwi. Kontak pembelian dan bedah buku : 0812 6143 8585. Link resensi, klik.
Leave A Reply

Your email address will not be published.