The news is by your side.

Sinergi LTM PCNU Bogor dan Aktifis Non Muslim Sukseskan Shalat Idul Adha

Sinergi LTM PCNU Bogor dan Aktifis Non Muslim Sukseskan Shalat Idul Adha | NU Online LTN Nahdlatul Ulama Jawa Barat
Kondisi sholat idul adha 1439 H di Citra Indah City

Shalat Idul Adha 1439 H di Citra Indah City, Jonggol, Kab. Bogor Jawa Barat nampak berbeda dengan pelaksanaan Shalat Hari Raya di tempat lainnya.

Pengurus Lembaga Ta’mir Masjid LTM PCNU Kab. Bogor, KH. Teguh Suharwanto dalam pesan singkatnya pada Rabu ( 22/8) di Grup WhatsApp menyampaikan sebuah pesan dengan video berdurasi singkat tapi berisi hal penting.

Dalam video tersebut beliau sedang berdiri layaknya Kiai NU, mengenakan jas, berkopiah nasional, mengenakan Sorban dan sarungan. “ Terima kasih banyak kepada seluruh anggota KUACI dan pimpinannya yang telah turut serta dalam menyukseskan pelaksanaan shalat Idul Adha di Lingkungan Citra Indah City.

KUACI merupakan kepanjangan dari Komunikasi Umat antar Agama Citra Indah, di dalamnya terdapat para aktifis keberagaman yang berasal dari saudara beragama Katholik, Protestan, Hindu Budha dan Konghucu.

Menurut Kiai Teguh, Relawan KUACI membantu pelaksanaan Sholat Idul Adha 1439 H di Citra Indah dan berpartisipasi dalam:

  1. Pengaturan arus lalulintas dan tempat parkir.
  2. Penyediaan Kursi roda bagi yang lemah dan cacat.
  3. Tim dokter dan paramedis tenaga kesehatan.

Masih dalam video yang sama, Kiai Teguh menyatakan bahwa umat manusia adalah bersaudara walau agamanya berbeda. “ Mencipta kedamaian dan kenyamanan adalah tugas bersama.” Papar Kiai Teguh yang juga sangat hobi membaca dan memiliki toko kitab di Citra Indah.

Aktifitas sinergi LTM PCNU Kab. Bogor dan KUACI patut dijadikan contoh bagi semua yang mendamba kedamaian dan kemakmuran di Negeri ini. Kita sebagai warga Nahdliyin selalu bangga mengikuti Alim Ulama Nusantara karena dakwahnya menebar Kedamaian dan Keramahan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.