The news is by your side.

Yorrys Raweyai Klarifikasi Tuntutan Bubarkan Banser kepada Kasatkornas H Alfa Isnaeni

Yorrys Raweyai Klarifikasi Tuntutan Bubarkan Banser kepada Kasatkornas H Alfa Isnaeni
Yorrys Raweyai Klarifikasi Tuntutan Bubarkan Banser kepada Kasatkornas H Alfa Isnaeni | NU Online LTN Nahdlatul Ulama Jawa Barat

Jakarta, NU Online Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Terpilih asal Papua, YorrysRaweyai menemui Kepala Satuan Koordinasi Nasional (Kasatkornas) Banser H Alfa Isnaeni di Gedung Pimpinan Pusat GP Ansor, Jakarta Pusat, Selasa (27/8). Pertemuan itu dihadiri Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Noer Fajrieansyah dan Sekjennya Addin Jauharuddin.

Menurut Kasatkornas H Alfa Isnaeni, pertemuan tersebut membahas isu tuntutan pembubaran Banser yang diminta rakyat Papua, yang kemudian ramai di perbincangan lewat Twitter. Di dalam pertemuan itu, Yorrys yang juga politisi Partai Golkar itu menyatakan bahwa tuntutan tersebut sebagai hoaks dan bukan berasal dari dirinya.

“Bang Yorrys klarifikasi kepada kita bahwa berita itu menurutnya hoaks. Dia menerima hoaks karena itu klarifikasi kepada kita. Jadi, itu bukan pernyataan dari Bang Yorrys. Ya sebagai anak sesama bangsa, oke bang kita terima, selanjutnya hati-hatilah, Bang!” kata Alfa.

Ia juga menyatakan bahwa pihaknya dan Yorrys berkomitmen menjalin tali persaudaraan dan kemanusiaan lebih baik lagi untuk terus menjaga negara Indonesia.

“Sesama anak bangsa harus memperkuat tali persaudaraan, tali perikemanusiaan di antara anak bangsa agar negara yang kita cintai ini tetap tegak dengan dasar Pancasila dan dalam wujud Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ucapnya.

Atas klarifikasi dari Yorrys, Alfa menyatakan bahwa terdapat kelompok yang anti-Pancasila dan anti-NKRI yang sedang beredar di Papua dengan menggunakan nama Yorrys.

“Bang Yorrys lagi dihadapkan dengan persoalan-persoalan hoaks itu,” ucapnya.

Menurutnya, pihaknya akan mengerahkan Banser yang ada di Papua guna mencari kejelasan tentang pelaku yang berada di balik kekisruhan tersebut. Pihaknya akan terus mencari informasi tentang pelaku atau kelompok tersebut agar bisa diungkap.

“Seluruh Ansor Banser yang ada di Papua sudah cukup (untuk mencari tau informasi sampai detail),” ucapnya.

Sementara Yorrys menganggap bahwa ada gerakan-gerakan yang mencoba memecah belah hubungan baik antara dirinya dan Banser. 

“Mereka coba melakukan apa saja untuk memecah belah kita,” ucapnya, tanpa menyebut identitas kata ‘mereka’.

Namun demikian, ia bersyukur karena semangat dan idealisme telah tertanam pada dirinya dan Banser sehingga dapat bertemu untuk menangkal berita-berita hoaks.

Pewarta: Husni Sahal
Editor: Abdullah Alawi

Leave A Reply

Your email address will not be published.