Aktivis GP. Ansor Terpilih Jadi Ketua HKTI Indramayu
Indramayu – Aktivis GP. Ansor yang satu ini sangat perhatian terhadap keadaan petani di Kabupaten Indramayu, akhirnya menjadikan nama Purnomo masuk sebagai kandidat tunggal Ketua Dewan Pengurus Kabupaten (DPK) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Indramayu. dirinya ditunjuk oleh peserta Musyawarah Kabupaten (Muskab) HKTI untuk menjadi Ketua, berdampingan dengan Joharipin sebagai sekretaris. Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Pengurus Propinsi (DPP) HKTI Jawa Barat, yang bertempat di balai benih Amartapadi Desa Jengkok Kecamatan Kertasemaya pada, Rabu (4/3).
Ketua terpilih DPK. HKTI Kabupaten Indramayu, Purnomo didampingi sekretaris, dalam sambutan pertamanya mengungkapkan bahwa dirinya beserta seluruh pengurus akan segera merealisasikan program yang telah disiapkan.
“Kami akan segera mengeksekusi program yang telah tersiapkan, diantaranya adalah akan segera membangun Sekolah Lapangan Pertanian Terpadu (SLPT), karena kami akan mengajari masyarakat dari awal hingga akhir soal ilmu pertanian secara terpadu, seperti belajar membuat benih padi bongong, kebo dan lainnya, serta kami juga akan mengajari bagaimana menetralisir hama dari mulai hari pertama hingga seterusnya. Lalu
HKTI akan membuat balai benih sendiri, karena Kabupaten Indramayu memiliki luas lahan pertanian 114 ribu hektar, maka dari sisi ketenagakerjaan adalah jika perhektar 2 orang, berarti kita akan memiliki tenaga kerja sebanyak 228 ribu orang tenaga kerja, itu baru pengolahan lahannya saja, belum yang lainnya, seperti jerami yang bisa digunakan untuk pakan ternak, pupuk kompos dan lainnya, maka tidak menutup kemungkinan HKTI akan menyerap tenaga kerja yang banyak, “ungkapnya.
Buku lain :