The news is by your side.

Aswaja Center NU Jabar Adakan Kajian Kebangsaan Di Pesantren Al Ittihad Cianjur

Sementara pembicara kedua, Kiai Yazid menyampaikan pentingnya memahami Pengetahuan kebangsaan secara akurat dan mendalam bagi bagi para peserta Bahtsul Masail dan bilkhusus bagi para santri.

“ Kajian Aswaja Kebangsaan ini bersifat serius dan ilmiah, maka perkenankan kami akan menyampaikan beberapa point penting. Kita harus memahami Relasi agama dan Negara, agar tidak jatuh ke dalam pemahaman yang diyakini oleh para teroris ISIS.” Kata Kiai pengasuh Pondok Pesantren Asshiddiqiyah 7 Cijeruk Bogor.

Menurutnya, di dunia termasuk di Indonesia banyak orang memahami ajaran Islam secara kontekstual dan tidak memahami nilai-nilai kebangsaan. Pada akhirnya mereka terjerumus dalam pemikiran yang selalu menyatakan dirinya paling benar dan selainnya salah.

“ Jangan heran orang seperti itu mudah melontarkan kata-kata bahwa Negara dzalim, Negara thogut, tidak sesuai islam, kurang islami. Mereka melaksanakan amar ma’ruf tanpa rahmat, pada akhirnya mengatasnakan islam menghalalkan segala cara hingga pilar kebangsaan dan Negara hancur lebur.” Lugas Kiai muda yang progresif ini.

Leave A Reply

Your email address will not be published.